Subah, Kencana News, 25/2/2025 – SMK Bhakti Kencana merayakan Dies Natalis ke-15 dengan penuh kemeriahan. Acara yang berlangsung pada 25 Februari 2025 ini dihadiri oleh seluruh siswa, guru, serta para alumni yang turut menyemarakkan peringatan hari jadi sekolah tersebut.
Peringatan tahun ini mengusung tema “Menguatkan Generasi, Merajut Prestasi dalam Kreativitas” yang bertujuan untuk mempererat kebersamaan serta meningkatkan kreativitas dan prestasi siswa. Berbagai kegiatan menarik digelar, mulai dari jalan santai, pentas seni, hingga drama kreasi siswa.
Kepala SMK Bhakti Kencana, Widi Novianto, S.Pd., M.Pd., dalam sambutannya menyampaikan rasa bangga atas perjalanan sekolah selama 15 tahun terakhir. “Kami bersyukur bisa mencapai usia ke-15 dengan berbagai prestasi yang telah diraih. Semoga ke depan SMK Bhakti Kencana terus berkembang dan mencetak lulusan yang unggul serta berdaya saing,” ujarnya.
Kegiatan ini sebagai puncak peringatan Dies Natalis yang sebelumnya yaitu tanggal 7 Januari 2025 telah dilakukan peringatan dengan Syukuran dan potong tumpeng. Aacara ini semakin meriah dengan penampilan tari tradisional, band siswa Para siswa dan tamu undangan tampak antusias menikmati berbagai rangkaian acara.
Salah satu siswa, Amelia Lucintiyasari, mengungkapkan rasa senangnya dapat berpartisipasi dalam peringatan Dies Natalis kali ini. “Acara ini sangat seru dan penuh kebersamaan. Semoga tahun depan semakin meriah,” katanya.


